Pelangi merupakan sebuah gejala optik dan juga meteorologi yang berupa cahaya dengan beraneka warna yang sejajar dan tampak di atas langit ataupun medium yang lainnya.
Di atas langit sendiri, pelangi tampak terlihat seperti busur cahaya. Pelangi juga dapat dilihat dan ditemukan di sekitar air terjun yang deras.
Pelangi merupakan busur spektrum warna besar dengan bentuk lingkaran yang terjadi dari pembiasan cahaya matahari oleh butir air.
Pada saat cahaya matahari melewati butiran air, ia akan membias seperti layaknya ketika menembus prisma kaca dan menjadi spektrum warna pelangi.
Pelangi sendiri terlihat seperti busur dari permukaan bumi, hal ini dikarenakan terbatasnya sudut pandang mata.
Misalnya jika titik pandang ketika melihat pelangi ada di tempat yang tinggi, misalnya dari pesawat terbang, maka pelangi terlihat seperti spektrum warna yang lengkap dengan bentuk lingkaran.
Pelangi juga hanya dapat dilihat ketika hujan bersamaan dengan adanya matahari yang bersinar, namun dari sisi yang berlawanan dari yang melihat (pengamat).
Warna-warna yang ada pada pelangi tersusun mulai dari merah yang berada di paling atas dan ungu yang berada di paling bawah. Namun mata manusia hanya sanggup menangkap tujuh warna saja pada pelangi.
Fakta-Fakta Pelangi
Sebelum melihat berbagai macam gambar pelangi yang ada di artikel ini, kamu bisa menyimak terlebih dahulu berbagai macam fakta tentang pelangi yang mungkin kamu belum tahu.
1. Pelangi Dibentuk dari Pelangi Kecil
Pada umumnya pelangi terbentuk oleh cahaya yang dipantulkan lewat tetesan air dan rintikan hujan, namun ternyata pada dasarnya ada banyak busur kecil yang membentuk busur besar dan pelangi penuh warna.
2. Pelangi Ganda Memiliki Warna Terbalik
Pelangi ganda merupakan kejadian yang terbilang sangat lanka di mana membuat langit terlihat cerah dan juga berwarna warni. Pelangi ganda sendiri terbentuk pada saat cahaya dibiaskan dari tetes air untuk yang kedua kalinya.
Pelangi ganda sendiri memiliki busur primer dan juga busur sekunder, dimana busur sekunder terlihat lebih samar jika dibandingkan dengan busur primer. Selain itu, warna yang ada pada busur sekunder juga terlihat terbalik.
3. Pelangi Bergantung pada Matahari
Menurut Live Science, posisi pelangi sebenarnya tergantung dari sudut matahari berada, yang artinya, pelangi dapat dilihat pada saat matahari berada di sudut 42 derajat.
Hal itulah yang membuat kita sering kali melihat ketika matahari terbit atau terbenam, namun kadang ada juga pelangi yang terlihat ketika siang hari.
4. Pelangi Tidak Terlihat Sama di Setiap Mata Orang
Menurut Live Science, cahaya yang memantul dari tetesan air yang memantul dan membentuk pelangi yang kamu lihat akan berbeda dengan orang yang melihat pelangi dengan melihat cahaya yang memantul dari tetesan air melalui sudut yang berbeda.
Bahkan jika kamu berdiri melihat pelangi bersama orang lain, dengan jarak tertentu sudah dapat membuat perbedaan pelangi yang dilihat.
5. Mata Kiri dan Kanan Melihat Pelangi yang Berbeda
Jika kamu melihat pelangi dengan satu mata ditutup, lalu bergantian menutup mata yang lainnya, maka kamu akan melihat pelangi yang berbeda juga.
6. Tidak Ada Manusia yang Bisa Melihat Seluruh Warna Pelangi
Warna yang bisa dilihat oleh mata manusia di pelangi
adalah merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila dan juga violet, namun manuisa tidak sanggup melihat keseluruhan warna yang ada pada pelangi.
Gambar Pelangi
Jika kamu sedang mencari gambar pelangi, berikut merupakan kumpulan gambar pelangi yang indah dan menakjubkan yang juga bisa kamu simpan untuk dijadikan sebagai wallpaper.
Keyword: Gambar Pelangi
Originally posted 2020-04-06 02:57:58.